Program Studi Pengelolaan Sumberdaya Perikanan FPIK UNMUL selenggarakan Kuliah Umum dengan judul Kontribusi BAP dalam Perangi Triple Planetary Crisis

  • Post category:Berita

Program Studi Pengelolaan Sumberdaya Perikanan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Mulawarman (PS.PSP FPIK UNMUL) selenggarakan Kuliah Umum dengan menghadirkan Prof. Dr. Ir. Hefni Effendi, M.Phil dari IPB University Bogor. Kuliah Umum ini mengangkat tema Kontribusi Biodiversity Action Plan (BAP) dalam Perangi Triple Planetary Crisis pada Selasa, 28 November 2023 di Ruang Kerapu Lantai 1 Dekanat FPIK UNMUL.

Kuliah umum ini dibuka oleh Dekan FPIK UNMUL Dr. Ir. Komsanah Sukarti, M.P. dalam sambutannya disampaikan bahwa FPIK UNMUL menyambut baik diadakannya kegiatan ini dan mendukung kerjasama akademik lebih lanjut di masa yang akan datang.

Kegiatan kuliah umum ini dimoderatori oleh Dr. Muchlis Efendi, S.Pi., M.Si., adapun pemaparan materi disampaikan bahwa Biodiversity Action Plan (BAP) merupakan program yang diakui secara internasional untuk mengatasi spesies dan habitat yang terancam dan dirancang untuk melindungi dan memulihkan sistem biologis (Convention on Biological Diversity/CBD, 1992).

Kuliah umum ini dilaksanakan secara hybrid menggunakan media aplikasi zoom meeting, adapun peserta kuliah umum ini dihadiri oleh para dosen di lingkungan FPIK UNMUL dan mahasiswa program studi pengelolaan sumberdaya perikanan. (Ly/pspFPIK).